Sunday, June 30, 2013

Biaya Pembangunan Pabrik Kelapa Sawit mini

Bersyukur atas karuniaNya yang telah menjadikan bumi Indonesia ini subur, meskipun kesuburanya masih belum sepenuhnya membawa kesejahteraan untuk para petani kecil dan keluar dari kesulitan ekonomi saat ini. Tapi setidaknya saat ini para petani mulai sadar untuk bangkit khususnya petani kelapa sawit di berbagai daerah yang berkeinginan untuk memiliki Pabrik Kelapa Sawit Mini agar dapat menghindari permainan harga yang dapat merugikan mereka. 
Luasnya lahan perkebuan sawit rakyat sehingga tidak tertapung oleh PKS perusahaan-perusahaan yang notabenenya telah memiliki lahan perkebunan sendiri untuk menjamin ketersediaan bahan baku mereka. Hal inilah yang membuat hasil panen petani di nomor duakan sehingga banyak petani merugi karena hasil panen mereka tidak tertampung lagi. Para petani membutuhkan lebih banyak lagi PKS terutama PKS mini untuk segera mengolah hasil panen kebun mereka.
Sebelum kita membahas soal harga dan biaya investasi Pabrik Kelapa Sawit mini, ada baiknya kita sedikit menjelaskan beberapa komponen dari PKS ini.


1.  Satu unit boiler kapasitas 600 kg uap/jam.
2.  satu unit sterilizer kapasitas 1 ton tandan buah segar (TBS) per jam.
3.  Satu unit mesin penebah /threser.
4.  Satu unit Fruit elevator.
5.  Satu unit digester.
6.  satu unit screw press mini kapasitas 1 ton TBS/jam.
7.  Satu unit sand trap.
8.  Satu unit Vibrating Screen.
9.  Satu unit crude oil tank c/w pump.
10. Satu unit tangki klarifikasi.
11. Satu unit tangki penampung CPO.
12. Satu unit cake breaker confeyor.
13. Satu unit fiber separator.
14. Satu unit nut confeyor  c/w nut bin.
15. Satu unit ripple mill kapasitas 500 kg biji/jam
16. Satu unit genset 80 KVA
17. Satu paket instalasi listrik.
18. Satu paket piping dan valves.

Pabrik kelapa sawit (PKS) mini merupakan salah satu teknologi alternatif pengolahan kelapa sawit dengan kapasitas 0,5-1,5 ton TBS/jam. PKS mini dirancang khusus untuk perkebunan kelapa sawit dengan luas 160-500 ha. PKS mini hanya memerlukan tenaga kerja 6 orang/shift termasuk pengawas dan tenaga teknik, memanfaatkan cangkang dan tandan kosong sebagai bahan bakar, sangat mudah dioprasikan dan hanya memerlukan lahan seluas +/-2.500 m2 dengan bangunan sederhana seluas 250 m2 . Rancangan PKS mini cukup sederhana sehingga pemeliharaanya mudah dan dapat di lakukan oleh teknisi dengan kualifikasi STM.
Berikut ini estimasi biaya investasi pembangunan Pabrik Kelapa Sawit mini dengan kapasitas sesuai dengan luas lahan perkebunan dan tonase yang dihasilkan. Harga miniplant pengolah TBS kelapa sawit menjadi CPO (mesin, bangunan, biaya pengiriman dan instalasi tidak termasuk perijinan) dibutuhkan biaya mulai dari 1,25 Miliar untuk kapasitas 500 kg/jam hingga 25,896 Miliar untuk kapasitas 10 ton/jam :

A.   Pabrik kelapa sawit mini Kapasitas 10 ton bahan baku TBS sawit / hari ( setara dengan  500 kg  TBS sawit / jam ) 
( dapat melayani kebun sawit seluas 100 - 150 ha,   kebutuhan daya listrik sekitar 30 kilo watt )
Lama pengerjaannya kurang lebih 4 bulan

B.   Pabrik kelapa sawit mini Kapasitas 15 ton bahan baku TBS sawit / hari ( setara dengan  750 kg TBS sawit / jam )
( dapat melayani kebun sawit seluas 200 - 250 ha,   kebutuhan daya listrik sekitar 40 kilo watt )
Lama pengerjaannya kurang lebih 4 bulan

C.   Pabrik kelapa sawit mini Kapasitas 30 ton bahan baku TBS sawit / hari ( setara dengan 1.5 ton TBS sawit / jam )
 ( dapat melayani kebun sawit seluas 400 – 500 ha,  kebutuhan daya listrik sekitar 80 kilo watt )
Lama pengerjaan kurang lebih 4 bulan

D. Pabrik kelapa sawit mini Kapasitas 60 ton bahan baku TBS/hari (setara dengan 3 ton TBS sawit/jam)
(dapat melayani kebun sawit seluas 800-1000 ha, kebutuhan daya listrik sekitar 150 watt)
Lama pengerjaannya kurang lebih 8 bulan  PILIHAN TERBAIK

E. Pabrik kelapa sawit mini kapasitas 100 ton bahan baku TBS/hari (setara dengan 5 ton TBS sawit/jam).
Lama pengerjaannya kurang lebih 8 bulan 

F. Pabrik kelapa sawit mini kapasitas 200 ton bahan baku TBS/hari (setara dengan 10 ton TBS sawit/jam)
Lama pengerjaannya kurang lebih 8 bulan

Untuk informasi hasil CPO dari PKS mini adalah jika inputnya 30 ton bahan baku TBS sawit / hari maka akan dihasilkan output maksimal sekitar 6 ton CPO / 24 jam atau tepatnya 5:1 setiap 5 ton TBS bahan baku maka akan menghasilkan 1 ton CPO ( maksimal rendemen adalah 20 % dari jumlah total input TBS sawit )


Unit pengolahan pabrik kelapa sawit mini: boiler (a), sterilizer (b), thresher (c), screw press (d), clarification
tank (e), digester (f), fruit elevator (g), ripple mill (h), fibrating screen (i), dan tangki penampungan (j)

Manfaat yang diperoleh petani kelapa sawit dengan adanya Pabrik Kelapa Sawit mini adalah petani lebih mudah melakukan pemasaran TBS, harga TBS yang dihasilkan petani menjadi lebih bersaing sehingga pendapatan petani bertambah. Selain itu, tandang kosong sawit (TKS) yang merupakan limbah padat PKS dapat dimanfaatkan sebagai bahan organik. Inilah estimasi biaya atau harga PKS mini dengan kapasitas 500 kg/jam sampai dengan 10ton/jam semoga dapat menjadi gambaran bagi para petani dan para pelaku usaha perkebunan kelapa sawit.





Saturday, June 8, 2013

Jasa Kontraktor Pembangunan Kebun Sawit Pribadi

Menanggapi besarnya animo masyarakat untuk berinvestasi di perkebunan sawit pribadi sangat memerlukan jasa pemborong penanaman dan perawatan kebun sawit terutama bagi mereka yang tidak memiliki waktu dan pengetahuan yang cukup dalam bercocok tanam kelapa sawit. Mereka sudah siapkan lahan untuk kebun sawit tapi mereka tidak tidak memiliki pengetahuan dan waktu untuk membangun kebun sawit mereka atau mereka susah mendapatkan orang yang bisa dipercaya untuk merawat kebun mereka, maka tidak heran banyak kebun yang dijual dengan alasan pemiliknya di Jakarta atau berlainan daerah merasa kecewa dengan orang kepercayaannya di kebun. 

Oleh karena itu jasa pemborong atau kontraktor kebun sawit pribadi sangat penting agar beberapa kendala investasi mereka dapat terbantu. Biasanya jasa kontraktor kebun sawit ini dikontrak untuk mengerjakan pekerjaan mulai dari pembukaan lahan, penanaman, perawatan sampai managemen kebun sawit itu sendiri yang termasuk mengurus pemanenan, biaya tenaga kerja dan penjualan TBS ke pabrik. Namun hal ini
tidak dirasakan aman bagi beberapa pemilik kebun yang terlalu khawatir terjadinya kecurangan yang dilakukan oleh pihak managemen kebun yang berpotensi merugikan mereka, diantara kekhawatiran mereka adalah adanya manipulasi harga jual TBS di pabrik, manipulasi harga pupuk, manipulasi biaya tenaga kerja, manipulasi tonase TBS hasil kebun dan sebagainya.

Untuk mengatasi hal ini kami telah memiliki solusi yang kami kira merupakan jalan tengah dan aman untuk para pemilik kebun, paling tidak meminimalisir kemungkinan terjadinya kecurangan. Jasa pemborong atau kontraktor kebun sawit pribadi ini kami berikan bagi mereka yang telah memiliki lahan dimanapun namun terkendala waktu, SDM dan pengetahuan yang terbatas tentang kelapa sawit dan perawatannya. Namun jika anda tidak memiliki lahan atau belum memiliki lahan dan mempercayakan kepada kami maka kami akan arahkan anda berinvestasi di Jambi terutama di kabupaten Tebo atau kabupaten Muara Bungo. 

Jasa pemborong kebun sawit atau kontraktor pembangunan kebun kelapa sawit yang kami sediakan meliputi pembukaan lahan, penanaman, perawatan dengan durasi kontrak kerja selama 3 tahun dengan minimal lahan yang akan digarap seluas 5 hektar. Dengan pengalaman yang kami miliki, kami percaya mampu memberikan pelayanan terbaik untuk anda.







Silahkan Hubungi Kami 087878676225